Niat mendukung tim lain di gelaran piala dunia kali ini, tapi lagi - lagi malah Italy yang muncul di hati. Entah. Pedahal saya meragukan kiprah sang juara bertahan ini di piala dunia ini kali. Di Piala Eropa kemarin saja mereka bermain tak meyakinkan, saat uji coba piala dunia malah kalah dari Mexico 1-2. Oh, Italy....
Sejak Piala Dunia tahun 1998 di Perancis, saya belum pernah pindah ke lain hati. Selalu saja mendukung tim berjuluk Azzuri. Kali ini saya ingin mendukung tim lain, lebih tepatnya tim - tim kuda hitam. Saya ingin mendukung Korea Selatan, meski sebetulnya saya masih dendam dan sakit hati karena mereka mengalahkan Italy di ajang Piala Dunia 2002, di mana kala itu mereka yang menjadi tuan rumah dan pada semi final menaklukkan Italy dengan golden goal sang Ahn Jung Hwan. Saya tidak terima kekalahan itu, karena wasit berpihak pada tuan rumah. Jelas dan terbukti. Tapi perlu saya akui, permainan Korea Selatan bagus, bahkan kemarin mereka berhasil mengalahkan Yunani.
Niat tinggal niat. Tetap saja hati ini berwarna biru. Untuk Azzuri. Meski para pemainmu banyak yang kini tak saya kenali.
Komentar
Posting Komentar